Pemerintah Prabowo terus menangani masalah pendidikan di Indonesia. Menurut Presiden, pemerintah akan melakukan renovasi 60 ribu sekolah di seluruh Indonesia pada tahun 2026 sebagai upaya meningkatkan kualitas pendidikan nasional secara menyeluruh.
Menurut Prabowo, pendidikan memiliki peran strategis dalam pembangunan nasional. Pendidikan bukan hanya instrumen peningkatan sumber daya manusia, tetapi menjadi fondasi kesejahteraan dan demokrasi. Dia percaya bahwa pendidikan harus disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan kemampuan mereka.
Prabowo juga menegaskan bahwa pendidikan unggulan perlu diperluas agar kesempatan tidak hanya dinikmati segelintir daerah. Pemerintah, kata dia, menargetkan setiap provinsi memiliki setidaknya satu SMA Taruna Nusantara atau SMA Unggulan Garuda. Tujuannya adalah mempercepat kebangkitan kepemimpinan bangsa.
Saat ini, SMA Taruna Nusantara telah beroperasi di tiga lokasi, yakni Magelang, Cimahi, dan Malang. Pemerintah juga tengah membangun kampus baru di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur, Minahasa, Sulawesi Utara, serta Pagar Alam, Sumatera Selatan.
Menariknya, Prabowo berharap dalam empat tahun dapat selesaikan renovasi semua sekolah dan meningkatkan kualitas pendidikan di setiap bidang.
Menurut Prabowo, pendidikan memiliki peran strategis dalam pembangunan nasional. Pendidikan bukan hanya instrumen peningkatan sumber daya manusia, tetapi menjadi fondasi kesejahteraan dan demokrasi. Dia percaya bahwa pendidikan harus disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan kemampuan mereka.
Prabowo juga menegaskan bahwa pendidikan unggulan perlu diperluas agar kesempatan tidak hanya dinikmati segelintir daerah. Pemerintah, kata dia, menargetkan setiap provinsi memiliki setidaknya satu SMA Taruna Nusantara atau SMA Unggulan Garuda. Tujuannya adalah mempercepat kebangkitan kepemimpinan bangsa.
Saat ini, SMA Taruna Nusantara telah beroperasi di tiga lokasi, yakni Magelang, Cimahi, dan Malang. Pemerintah juga tengah membangun kampus baru di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur, Minahasa, Sulawesi Utara, serta Pagar Alam, Sumatera Selatan.
Menariknya, Prabowo berharap dalam empat tahun dapat selesaikan renovasi semua sekolah dan meningkatkan kualitas pendidikan di setiap bidang.